Microsoft Akan Turunkan Harga Xbox

Setelah Sony menurunkan harga PS3, kini, giliran Microsoft yang mengikuti langkah Sony. Microsoft berencana akan menurunkan harga Xbox 360 untuk pasar kalangan atas dengan potongan hingga 100 dolar atau 1 juta rupiah. Dengan demikian harga Xbox nantinya di Amerika Serikat akan dijual pada kisaran US$ 299.99 atau sekitar Rp 3 juta. Demikian berita yang dilansir Reuters, Kamis (27/8).

Meski demikian potongan harga tidak diberikan untuk Xbox Arcade dan Xbox Pro. Keduanya tetap akan dijual dengan harga masing-masing US$ 199.99 atau sekitar Rp 2 juta dan US$ 249.99 atau sekitar Rp 2,5 juta. Sementara itu di Eropa Xbox untuk kalangan atas akan turun hingga 50 euro menjadi 249.99 euro. Microsoft menyebutkan kebijakan menurunkan harga ini tidak terkait dengan upaya Sony yang telah menurunan harga PS3. Bagi perusahaan milik Bill Gates, kebijakan tersebut sekadar upaya menarik pembeli dan membantu menyederhanakan produk Microsoft. Hal yang tidak jauh berbeda juga dikatakan kepala Xbox Eropa Chris Lewis, yang menegaskan pemotongan harga akan sukses menarik pembeli baru di Eropa. Rencannya Jumat waktu setempat konsumen sudah bisa memperoleh Xbox dengan harga diskon.

Para analis memperkirakan kebijakan pemotongan harga yang diambil Sony dan Microsoft akan memberikan tekanan tersendiri bagi Nintendo dengan produk Wii-nya. Meski diketahui Wii masih memimpin pasar Amerika Serikat mengungguli Xbox dan PS3. 

0 comments:

Post a Comment