Discovery Pulang ke Bumi

Pesawat ulang alik Discovery beserta sejumlah kru meninggalkan Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), Sabtu (17/4) waktu setempat, dan bertolak menuju bumi. Salah satu pesawat NASA itu dijadwalkan mendarat pada Senin pagi.

Para astronaut Discovery mengaku berat hati meninggalkan ISS. "Kami menikmati setiap menit berada di sana," ucap komandan Alan Poindexter kepada seluruh penghuni ISS. "Terima kasih banyak atas semuanya."

Amerika Canangkan Misi Berawak ke Mars

Di hadapan Badan Antariksa dan Luar Angkasa Amerika Serikat (NASA) dan pekerja industri di Kennedy Space Center, Florida, kemarin, Presiden Barack Obama meluncurkan program ruang angkasa yang ambisius. Betapa tidak, program ini mencakup misi berawak ke asteroid dan Planet Mars.

Dalam pernyataannya, Obama mengatakan ia akan membatalkan program sebelumnya di bawah pemerintahan George Walker Bush yang akan mengirim astronot kembali ke

Katrol Nilai, 3 Pelajar Bobol Komputer Sekolah

Menuntut ilmu di sekolah yang nge-top bukan jaminan bagi seorang anak akan berkelakukan baik. Buktinya, ada 3 siswa SLTA yang nekat membobol sistem komputer sekolah lantaran ingin mengkatrol nilainya.

Pelaku adalah murid dari Haddonfield Memorial High School yang merupakan salah satu sekolah elit di New Jersey, Amerika Serikat. Jadi cukup mengejutkan ketika kejadian ini diketahui publik.

"Seorang staff 'Haddonfield Memorial High School' memergoki salah satu pelajar membawa software komputer untuk mendapatkan password gurunya. Lalu ia pun membeberkan kepada kedua temannya yang ikut bersekongkol," ujar juru bicara kejaksaan setempat.

Ketiga pelajar yang berusia 14, 15, 16 tahun itu kini telah dikembalikan ke orang tua masing-masing.

Hacker Indonesia Serang 4 Negara Sekaligus

Dalam satu malam, hacker Indonesia mengklaim berhasil membombardir puluhan situs yang ada di Turki, Rusia, India dan Latvia.

Sebuah forum hacker 'hitam' yang baru muncul mengatasnamakan dirinya sebagai Hacker Cisadane. Dalam aksinya, hampir 100 situs yang ada di negara-negara tersebut berhsail dikerjai.

Dalam keterangannya, Rabu (14/4/2010), para hacker itu mengaku mengerjakan semua aksinya hanya dalam satu malam, sejak Selasa malam hingga Rabu pagi.

"Hacker Cisadane adalah hacker Indonesia yang bermukim di wilayah Tangerang dan sekitarnya, di ambil dari nama sebuah sungai kebanggaan dan sungai terbesar di kota Tangerang. Banyak orang yang kurang mengetahui dan mendengar forum baru ini, karena terlalu banyak forum hacker di Indonesia. Forum ini pun baru muncul ke permukaan dunia Cyber," tulis hacker tersebut.

"Kami melakukan serangan ini karena kami tidak ingin para hacker dan forum-forum hacker di Indonesia mengadu domba dan saling membantai satu sama lain. Kami ingin mereka mengerti dengan pesan ini dan mencoba untuk sadar dari diri untuk tidak melakukan hal yang kurang berkenan, karena itu akan menghancurkan persatuan hacker di negeri tercinta ini," tulis mereka lagi.

Meski beberapa situs masih dalam tampilan di-hack, beberapa situs lainnya yang sebagian sudah tidak bisa diakses seperti http://www.1-univermag.ru/, http://aglajaflowers.com/, atau http://www.xt.lv/.

Nokia Luncurkan Ponsel Saingan Blackberry

Perusahaan handset asal Finlandia, Nokia, mengeluarkan tiga ponsel baru yang dapat mengirim pesan lebih murah. Demikian dilansir kantor berita Reuters, Selasa (13/4).

Model terbaru Nokia tipe C3 juga dilengkapi dengan konsep keyboard Qwerty dan dibandrol dengan harga hanya US $ 122 atau sekitar Rp 1.220.000. Selain itu perusahaan berbasis di Finlandia juga meluncurkan ponsel pintar Nokia tipe C6 dan E5, dengan harga 220 dan 180 euro atau sekitar Rp. 2,7 juta dan Rp 2,2 juta. 

Beberapa analisis menduga peluncuran produk Nokia terbaru guna menyaingi ponsel pintar RIM Blackberry yang lebih dulu mendominasi pasar "e-mail mobile".

Apple Ipad Luncurkan Ribuan Aplikasi

Apple berencana meluncurkan ribuan aplikasi bagi pengguna iPad atau komputer tablet, Sabtu ini. Perusahaan komputer asal Amerika Serikat ini juga memberikan kesempatan bagi konsumen melihat beberapa aplikasi yang ditawarkan melalui situs iTunes App Store. Demikian dirilis CNN, Kamis (1/4).

Eksekutif puncak (CEO) Apple, Steve Jobs, mengatakan melalui situs ini pemilik dapat melihat lebih dari 2.500 fitur aplikasi Ipad dan menerangkan cara pengguna dapat memanfaatkan perangkat. Jobs menambahkan, beberapa fitur mudah dioperasikan terutama bagi konsumen yang selama ini menggunakan iPhone dan iTouch, seperti Twitterific, AIM dan Pandora.

Selain itu, Jobs mengungkapkan aplikasi Ipad memiliki beragam kategori, mulai hiburan, pendidikan, berita dan olahraga seperti halnya produk Apple lainnya.

Kebanyakan harga aplikasi dibanderol berkisar antara 99 sen hingga US$ 9,99 atau sekitar Rp 990 hingga Rp 99.900, seperti program Thesaurus XL, Hanoi Street Maps, Aki Mahjong, Stickies, Sex Offenders Search, dan ESPN Pinball. Tapi, beberapa aplikasi terkenal seperti USA Today, AP dan NPR masih gratis. Bahkan, aplikasi Netflix, ebay, Yellow Pages, dan lainnya juga bebas biaya. 

Namun, beberapa pihak mengkritik karena beberapa biaya program aplikasi Ipad dijual lebih mahal dibanding iPhone dan iTouch.

Microsoft Luncurkan Ponsel untuk Kaum Muda

Microsoft melucurkan sekaligus dua ponsel baru yang mereka sebut Kin One dan Kin Two. Ponsel ini membidik konsumen muda yang aktif dalam jejaring sosial. Kedua ponsel baru ini memiliki kelebihan dalam layar sentuh, keyboard QWERTY slide out dan kamera, serta didukung dengan Windows Telepon Seri 7, perangkat lunak yang baru diluncurkan Microsoft Februari lalu.

Ponsel Kin One memiliki ukuran lebih kecil, karena memang dirancang untuk digunakan hanya dengan satu tangan. Sedangkan 
Kin Two memiliki layar dan keyboard lebih besar dan kapastias memorinya lebih besar.

Ponsel Kin ini digembar-gemborkan sebagai jenis baru telepon sosial, yang memudahkan kaum muda untuk bersenang-senang 
dengan cara sederhana. Penggunanya akan dapat secara otomatis mengumpulkan feed dari situs jejaring sosial seperti Facebook dan lainnya dalam satu tempat, sehingga memberi kemudahan untuk tetap terhubung.

"Kin ini diluncurkan untuk menarik target pasar usia 15-25," kata Ross Rubin, konsumen elektronik dan analis industri nirkabel di firma riset pasar NPD Group, seperti dilansir Xinhua, Selasa (13/4).

Kedua ponsel baru yang sedang digarap perusahaan Jepang Sharp ini, akan dijual di Amerika Serikat lewat operator telekomunikasi online AS Verizon Wireless awal Mei mendatang dan di toko-toko setelahnya. Ponsel ini juga akan tersedia di Inggris, Jerman, Italia dan Spanyol pada musim gugur melalui operator Vodafone.

Facebook Harus Segera Pasang "Tombol Panik"

Korban Facebook bukan hanya di Indonesia. Di Inggris, sebuah lembaga perlindungan anak mendesak jejaring sosial terbesar di dunia, Facebook, untuk menambahkan "tombol panik" ke halaman jejaring sosialnya. Hal ini dilakukan terkait peristiwa pembunuhan seorang remaja asal Inggris yang disangkut pautkan dengan Facebook.

Jim Gamble, Kepala Executif Eksploitasi Anak dan Pusat Perlindungan Online (CEOP) mengatakan, awalnya Facebook tidak setuju dengan permintaan yang dibahas pada pertemuan di Washington. Setelah berbicara selama empat jam, Gamble mengatakan Facebook telah mendekati untuk "melakukan hal yang benar", dan pihaknya terus mendesak situs untuk mengubah "kata-kata menjadi tindakan." "Tidak ada keraguan, mereka akan memperbaiki posisi mereka mengenai keselamatan anak. Kami juga menyadari bahwa yang dicari adalah mengubah kata-kata menjadi tindakan," kata Gamble. 

Dengan dipasangnya tombol panik, memungkinkan anak-anak yang merasa terancam saat online dapat dengan cepat menghubungi sejumlah sumber bantuan, seperti CEOP atau bantuan anti-penindasan. Politisi, polisi, dan kelompok-kelompok anti-penindasan telah menyuarakan kemarahan mereka kepada situs online raksasa yang tidak tunduk pada peraturan untuk menyertakan sistem tersebut.

Baru-baru ini seorang pria megunakan Facebook untuk memikat, memperkosa, dan membunuh seorang gadis remaja. Peter Chapman berpose sebagai seorang anak muda untuk memikat gadis remaja berusia 17 tahun, Ashleigh Hall yang akhirnya tewas dibunuh. Wah kalau di Inggris sudah demikian, bagaimana dengan di Indonesia ya?.

Microsoft Luncurkan Ponsel Baru

Microsoft berencana meluncurkan ponsel dengan fitur jejaring sosial minggu depan. Pangsa pasar ponsel ini ditujukan untuk para konsumen muda. Demikian dilaporkan The Wall Street Journal, Senin (5/4) waktu setempat.

Seorang juru bicara Microsoft mengkonfirmasikan kepada AFP, pihaknya akan menggelar acara pada 12 April di San Francisco, namun mereka menolak untuk menjelaskan agenda acara itu. Microsoft telah mendesain perangkat lunak, layanan online, dan perangkat keras untuk ponsel baru bernama "Pink" tersebut.

Dikabarkan telepon akan ditawarkan melalui kemitraan dengan Verizon Wireless--operator telepon yang dimiliki oleh Verizon Communications dan Vodafone. Pada awalnya ponsel hanya akan tersedia di pasar Amerika Serikat, sebelum akhirnya tersedia secara internasional.

Journal mengatakan, ponsel akan menjalankan perangkat lunak yang menyerupai ponsel sistem operasi baru Microsoft yang akan keluar akhir tahun ini dengan nama Telepon Windows 7.

Setelah Google, Go Daddy Hentikan Operasinya di Cina

Mengikuti jejak Google, registrar atau pengelola alamat domain terbesar dunia, Go Daddy memutuskan menghentikan pendaftaran alamat domain di Cina. Pemutusan ini dilakukan karena Go Daddy yang juga perusahaan asal AS merasa tidak bisa lagi melindungi privasi para pelanggan, Rabu (24/3).

Selama ini Go Daddy telah menjadi pengelola alamat domain "cn" bagi pengguna internet di Cina. Perusahaan memutuskan untuk menghentikan operasinya, karena tidak bisa lagi melindungi privasi pelanggan. Namun, Go Daddy mengatakan akan terus mengelola domain yang telah di jual di Cina.

Lewat Wakil Perusahaan, Christine Jones dalam sidang kongres AS mengatakan bahwa persyaratan baru dari pemerintah Cina sangat mengancam keamanan baik pengguna dan kebebasan berbicara. Ia juga menambahkan bahwa perusahaannya tindak ingin bertindak sebagai agen pemerintah Cina.

Tahun lalu, Pemerintah Cina telah mencoba untuk lebih mengendalikan operasi. Menurut Go Daddy salah satu tuntutannya adalah menyediakan gambar para pelanggan.

ipad Terjual 450 Ribu Unit

Peneliti Jepang mengembangkan sebuah robot humanoid yang bisa tertawa dan tersenyum meniru ekspresi wajah seseorang. Robot Geminoid TMF dapat menggerakkan karet di kulit wajahnya sehingga dapat meniru manusia tersenyum, tertawa dengan menunjukkan gigi, dan terlihat muram dengan alis berkerut.

Robot itu dibuat persis seperti seorang model wanita berusia 20 tahunan yang cantik dengan rambut hitam panjang. Pada saat para ilmuan melakukan demo yang direkam dengan kamera video, wanita dan robot itu duduk berdampingan dengan mengenakan baju yang sama--rok hitam dan jaket kulit hitam. Robot itu dapat meniru modelnya dengan cara merespon sinyal-sinyal listrik yang dihantarkan si model. "Aku merasa seperti punya saudara kembar," kata wanita itu kepada wartawan. 

Para pengembang berharap, robot itu akhirnya dapat digunakan dalam kehidupan nyata seperti di rumah sakit. "Kami sudah punya beberapa data yang menunjukkan bahwa robot yang mengangguk dan tersenyum kepada pasien, dapat memberikan keamanan psikologis saat pasien sedang diperiksa oleh dokter," kata Satoko Inoue, juru bicara Kokoro--salah satu dari dua perusahaan yang terlibat dalam pengembangan robot.

"Sebuah teknologi baru selalu menciptakan ketakutan dan opini negatif, tapi para peneliti ingin membuat robot yang bisa mengungkapkan sesuatu yang mirip dengan emosi manusia," kata Hiroshi Ishiguro, profesor di Universitas Osaka yang memimpin penelitian. Robot itu diperkirakan akan dijual dengan kisaran harga 1.1 miliar rupiah.

Robot Tersenyum dan Tertawa

Peneliti Jepang mengembangkan sebuah robot humanoid yang bisa tertawa dan tersenyum meniru ekspresi wajah seseorang. Robot Geminoid TMF dapat menggerakkan karet di kulit wajahnya sehingga dapat meniru manusia tersenyum, tertawa dengan menunjukkan gigi, dan terlihat muram dengan alis berkerut.

Robot itu dibuat persis seperti seorang model wanita berusia 20 tahunan yang cantik dengan rambut hitam panjang. Pada saat para ilmuan melakukan demo yang direkam dengan kamera video, wanita dan robot itu duduk berdampingan dengan mengenakan baju yang sama--rok hitam dan jaket kulit hitam. Robot itu dapat meniru modelnya dengan cara merespon sinyal-sinyal listrik yang dihantarkan si model. "Aku merasa seperti punya saudara kembar," kata wanita itu kepada wartawan. 

Para pengembang berharap, robot itu akhirnya dapat digunakan dalam kehidupan nyata seperti di rumah sakit. "Kami sudah punya beberapa data yang menunjukkan bahwa robot yang mengangguk dan tersenyum kepada pasien, dapat memberikan keamanan psikologis saat pasien sedang diperiksa oleh dokter," kata Satoko Inoue, juru bicara Kokoro--salah satu dari dua perusahaan yang terlibat dalam pengembangan robot.

"Sebuah teknologi baru selalu menciptakan ketakutan dan opini negatif, tapi para peneliti ingin membuat robot yang bisa mengungkapkan sesuatu yang mirip dengan emosi manusia," kata Hiroshi Ishiguro, profesor di Universitas Osaka yang memimpin penelitian. Robot itu diperkirakan akan dijual dengan kisaran harga 1.1 miliar rupiah.

AS Siap Uji Pesawat Luar Angkasa Robot

Angkatan Udara Amerika Serikat berencana meluncurkan pesawat luar angkasa robot bersayap, X-37b, ke orbit pada 19 April nanti di pangkalan Cape Canaveral, Florida. Juru bicara AU AS Mayor Angie I. Blair dalam jumpa pers menyebutkan pesawat tidak berawak akan melakukan misi tes teknologi navigasi, kontrol, perlindungan termal dan operasi otonom di orbit serta bagaimana pesawat kembali mendarat ke bumi dengan selamat. 

Angie sebagaimana dilansir Associated Press, Ahad (4/4), tidak menjelaskan secara rinci tujuan utama dari uji coba kendaraan orbit tersebut sehingga beberapa pihak mempertanyakan pentingnya misi AU kali ini. Seorang analis bidang pertahanan, John Pike, menyindir program pengembangan teknologi AS selama ini. Direktur Global Security mengatakan selama beberapa tahun mempelajari lebih dari selusin jenis pesawat hipersonik, suborbital, dan program Scramjet. Namun, semakin teknologi tersebut dipelajari hanya sedikit yang bisa dipahami. 

Pesawat luar angkasa kecil ini mulai dibangun sejak 10 tahun lalu dan merupakan kerjasama antara NASA, Pentagon dan Angkatan Udara. Program ini diperikirakan menghabiskan dana ratusan jutaan dolar AS, namun total biaya hingga kini belum dikeluarkan secara resmi.

Google Keluar, Pencarian Istilah Sensitif Naik

Semenjak Google menghentikan sensor di Cina, pencarian terhadap istilah-istilah politik melalui Internet yang dinilai sensitif mencapai puncaknya . Pencarian untuk kata-kata seperti 'Tiananmen', 'Falun Gong', dan 'korupsi' meningkat lebih dari sepuluh kali pada Selasa (23/3), ketika Google menyediakan hasil pencarian bebas sensor berbahasa Chinanya.

Tetapi beberapa hari kemudian pencarian kata-kata tersebut menurun karena kebanyakan orang Cina tidak berminat mencari hal-hal berbau politik dan juga karena laman berbasis Hongkong itu masih diblok di Cina. Ketika diuji selama akhir pekan dari beberapa kota di Cina, pengguna yang mencari kata Tianamen atau bahkan nama-nama para pemimpin Cina, secara misterius tidak bisa mengakses laman google.com.hk selama beberapa menit.

Padahal dengan menggunakan mesin pencari lokal Baidu, yang tetap menyensor hasil pencariannya, tidak ada masalah sama sekali, apa pun yang dicari. "Saya dengar Google meninggalkan Cina. Tetapi saya tidak peduli. Mengapa saya harus peduli? Saya bisa menggunakan Baidu," kata Xiong Huan (27) seorang insinyur piranti lunak di Shenyang.

"Dan sekarang tidak ada banyak perubahan di Google, selama kamu tidak mencari informasi yang sensitif," ia menambahkan. Walaupun demikian, sejumlah orang mengambil kesempatan di hari pertama layanan bebas sensor Google beroperasi. Sekitar 2,5 juta pencarian yang mengandung nama 'Tianamen' dan sekitar 4,7 juta pencarian untuk kelompok agama terlarang 'Falun Gong', menurut perkiraan berdasarkan Google Trends dan Google Keyword Tools Box.

Tetapi itu hanya jumlah kecil dibandingkan dengan 400 juta pengguna Internet di Cina dan aktivitas pencarian kembali ke tingkat rata-rata beberapa hari kemudian. Pencarian untuk 'Google' dalam bahasa Inggris dan Cina jauh lebih populer, total 20 juta pencarian pada Selasa silam. Itu menunjukkan keprihatinan orang lebih kepada kelanjutan mereka mengakses Google di masa depan dari pada kemampuan mereka mengakses isu-isu politik. Beberapa komentar di situs jejaring sosial mendukung Google: "Akan dihapus dalam beberapa detik," kata Oiwan Lam (38), wartawati independen dan periset ahli soal media-media independen di Cina.

The China Digital Times melaporkan bahwa Kantor Dewan Informasi Negara Cina telah memerintahkan semua situs baru untuk "berhati-hati mengelola pertukaran informasi, komentar, dan sesi interaktif lainnya" dan "membersihkan teks, gambar, suara, dan video yang mendukung Google, mengirimi Google bunga, meminta Google untuk tetap tinggal, menyemangati Google, dan lain-lain yang berbeda dengan kebijakan pemerintah." Cina secara rutin membiarkan peliputan berita tentang topik-topik sensitif tetapi pelarangan terkait Google sangat keras. Javen Yang (27) seorang pemilik web site dari Guangzhou mengatakan para pekerjanya telah diinstruksikan untuk menghapus semua komentar tentang Google, Jumat (26/3).

"Kami telah disuruh menghapus semua postingan yang berkaitan dengan 'beberapa perusahaan Amerika yang meninggalkan Cina' oleh atasan yang biasa menerima perintah dari pemerintah," ia menjelaskan. Kantor Dewan Informasi Negara Cina tidak bisa dihubungi untuk mengomentari.

Sementara perbincangan elektronik lokal dikontrol dengan ketat oleh pemerintah menyebabkan perbedaan yang jelas antara jaringan lokal dan luar negeri menanggapi kepergian Google. 'Tianya.cn', sebuah forum Internet paling populer di Cina, hanya mempunyai beberapa postingan yang menyebut Google, sabtu (27/3). Semuanya bernada netral dan negatif.

Beda halnya dengan pengguna Twiiter Cina yang merayakan keputusan Google menyediakan hasil pencarian bebas sensor. Twitter sangat nyaring menolak kebijakan sensor Cina. Begitu pun Facebook dan YouTube yang tidak bisa diakses dari Cina daratan tanpa menggunakan piranti lunak khusus.

Intinya, langkah Google akan menciptakan sedikit perubahan bagi rata-rata rakyat Cina. Bahkan jika warga Cina bisa mengakses Google bebas sensor, sangat susah bagi mereka untuk membaca halaman yang dilarang oleh pemerintah. Laman domestik dengan mudah dibungkam tetapi laman luar negeri dihalangi dengan 'firewall' yang sangat rumit.

"Walaupun Google tidak lagi melakukan sensor, orang tidak bisa mengakses berita yang sensitif. 'The Great Firewall' tetap ada," kata Nyonya Lam. Pemerintah Cina tidak pernah mengakui adanya firewall atau kebijakan sensor kepada organisasi jurnalis dan website.

Tidak seperti negara lain yang menyaring akses Internet, Cina tidak pernah memberitahu ketika memblok sebuah laman, yang diketahui cuma sambungan bermasalah, sama ketika terjadi masalah dengan jaringan. Pada akhirnya ketidakpedulian kelihatannya lebih efektif dari pada firewall manapun.

"Saya tidak cemas Google akan benar-benar diblok di Cina," kata Luo Peng, seorang pedagan di Beijing, Cina. "Sama seperti YouTube dan Facebook, hidup saya baik-baik saja tanpa mereka. Saya masih bisa menggunakan layanan lain yang tersedia," pungkasnya kemudian.

75 Persen Populasi AS Punya Konsol Game

Jumlah konsol game dan handset gaming di Amerika Serikat kini mencapai hampir tiga perempat dari populasi penduduk. Menurut data NPD Group, terdapat 220 juta perangkat yang digunakan di seluruh negeri tersebut.

Dalam laporan tahunannya, Gamestop, retailer video game terkemuka di Amerika Serikat menambahkan, selain angka 220 juta yang disebutkan NPD, ternyata sebanyak 120 juta perangkat gaming terbaru laku terjual.

Seperti VIVAnews kutip dari TG Daily, 31 Maret 2010, tahun 2009 lalu, dari seluruh penjualan Gamestop, Nintendo berhasil menguasai 23 persen pasar. Tidak hanya penjualan hardware, tetapi juga software di mana sejumlah pengembang game ikut bersaing. Meski demikian, bila dibandingkan tahun sebelumnya, Nintendo mengalami penurunan 2 persen.

Secara detail, Nintendo DS laku terjual sebanyak 38,6 juta unit. Di posisi berikutnya adalah Nintendo Wii yang terjual sebanyak 27,1 juta unit dan diikuti oleh Xbox 360 sebanyak 18,6 juta perangkat.

Sony, yang menjual perangkat PlayStation Portable dan PlayStation 3 ada di peringkat berikut dengan 16,8 juta unit dan 11,1 juta unit yang terjual di sepanjang tahun 2009 lalu.

Inggris Buat Pembangkit Energi Tenaga Mayat

Panas yang dipancarkan mesin pembakar mayat di krematorium mampu menghasilkan energi untuk memasok listrik. Sejumlah ahli dari East Sussex, Inggris, melakukan penelitian untuk memanfaatkan panas tersebut.

"Energi yang kami daur ulang bukan berasal dari mayatnya, tapi dari mesin pembakarnya," kata manajer humas dewan kota, Peter Mead, seperti dikutip dari laman Telegraph, Selasa, 8 Desember 2009. 

Peter mengatakan, mesin pembakaran mayat membutuhkan energi yang sangat besar. Sebab itu, strategi daur ulang penting dilakukan untuk penghematan. Energi yang tercipta akan difungsikan untuk membangkitkan generator. "Yang nantinya bisa untuk memasok energi listrik," ujarnya. 

Daur ulang energi di krematorium juga pernah digagas pejabat kota di Taipe, Taiwan. Mereka berencana menggunakan energi dari mesin pembakar mayat untuk memasok listrik ke mesin pendingin atau AC. Namun, hal tersebut menuai kontra dari masyarakat. 

"Saya kagum dengan ide kreatif itu, tapi bagaimana dengan keluarga yang berduka. Sungguh mengerikan menikmati dinginnya AC yang tercipta dari hasil pembakaran jenazah keluarganya," kata Chuang Ruei-hsiung, anggota dewan setempat.

Ponsel Nokia 'Minum' Coca Cola

Setiap pemilik ponsel yang sedang berada di luar ruangan pasti akan kelimpungan bila ponselnya mati karena kehabisan baterai. Namun, itu tidak berlaku bagi Daizi Zheng, seorang desainer produk asal China.

Zheng tak perlu repot mencari cafe yang menyediakan colokan listrik. Ia hanya perlu mencari warung di pinggir jalan, membeli sebotol Coca Cola atau minuman soda manis lainnya, lalu 'meminumkannya' ke ponsel miliknya.

Sebab, ketika kehabisan tenaga, ponsel Zheng tak membutuhkan asupan listrik, melainkan soda manis.  

"Sepanjang riset yang saya lakukan, baterai ponsel yang ada selama ini terlalu mahal, memboroskan sumber daya alam dalam proses manufakturnya, serta potensial bermasalah dan membahayakan lingkungan," kata Zheng seperti dikutip dari situs Mashable 

Dengan menggunakan baterai bio itu pengguna menggantikan baterai tradisional yang selama ini mencemari lingkungan.


Baterai bio itu sangat ramah lingkungan karena membangkitkan listrik dari karbohidrat (terutama gula) dan menggunakan karbohidrat itu sebagai katalis. Selama menyuplai energi kepada ponsel, ia akan terurai menjadi osigen dan air.

Hasilnya tak mengecewakan, ponsel Zheng bisa beroperasi tiga hingga empat kali lebih lama ketimbang baterai ponsel Lithium-Ion biasa. Tapi, ponsel ini masih belum dijual secara luas, karena masih merupakan ponsel konseptual yang ia rancang untuk Nokia. 


Bila nantinya ponsel ini bakal benar-benar terwujud, ponsel ini tak hanya sekadar ramah lingkungan, namun sangat tepat digunakan di ruangan terbuka. Bila sang pemilik ponsel sedang kepanasan dan kehausan, teguk saja sedikit Coca Cola yang masih tersisa di ponsel ini.

Celana Dalam Elektronik untuk Kaum Jompo

Suatu perusahaan di Australia memperkenalkan inovasi baru yang dapat menolong kaum jompo atau cacat yang tidak mampu mengurus diri. Teknologi itu disebut SIMsystem alias celana dalam online atau daleman elektronik. 

Menurut laman harian Australia, The Herald Sun, celana dalam online itu diperkenalkan oleh perusahaan Simavita. Celana itu dilengkapi suatu perangkat elektronik yang mampu mengirim sinyal khusus ke komputer dan diteruskan berupa pesan SMS atau pager. 

Teknologi itu berguna untuk kaum jompo atau cacat yang sulit mengurus dirinya saat akan buang air besar. Suster atau perawat di panti jompo langsung diberitahu melalui SMS atau pager berdasarkan kiriman sinyal yang dipancarkan dari celana dalam online yang dikenakan kepada orang yang kesulitan untuk buang air besar. 

Menurut laman Simavita, celana itu dilengkapi elemen yang dapat diganti, mirip dengan popok. Selain itu juga terdapat sebuah transmitor kecil yang diselipkan di dalam popok untuk mendeteksi sensor melalui mekanisme tertentu yang bisa mengetahui bila si pemakai hendak buang air besar. Transmitor itulah yang akan mengirim sinyal ke komputer induk.  

Kepala Eksekutif Korporat Simavita, Philippa Lewis, daleman berteknologi canggih itu akan menghemat setengah dari waktu yang biasa diperlukan bagi para perawat dalam mengurus kaum jompo. 

"Kami menciptakan SIMsystem untuk memberikan kenyamanan yang lebih besar sekaligus tetap menjaga martabat kaum jompo dan juga mengurangi secara signifikan biaya bagi fasilitas perawatan kaum jompo," kata Lewis, Jumat 26 Maret 2010. 

Teknologi ini akan diperkenalkan di seluruh panti jompo di negara bagian New South Wales setelah sukses dikampanyekan di negara bagian Victoria.

Gara-gara Farmville, Anggota Dewan Dipecat

Seorang anggota dewan kota Plovdiv, Bulgaria, dipecat gara-gara bermain Farmville di tengah rapat dewan pekan lalu. Padahal, atasan pegawai bernama Dimitar Kerin itu sudah memperingatkannya untuk berhenti memainkan aplikasi dalam situs jejaring sosial Facebook tersebut. Namun Kerin tidak peduli dan terus ‘bercocok tanam’.

Seperti dikutip dari laman Social Times, 31 Maret 2010, dengan memanfaatkan koneksi internet nirkabel yang baru terpasang di kantor dewan kota Plovdiv, Kerin membawa komputer jinjingnya ke ruang rapat, dan menekuni lahan pertaniannya.

Ilko Iliev, ketua dewan, memergoki kegiatan Kerin dan memberikan peringatan beberapa kali dengan mengatakan bahwa teknologi yang dipasang di kantor dewan bukan untuk bermain game. 

Namun entah bagaimana, aplikasi permainan terpopuler di Facebook tersebut begitu menyedot perhatian Kerin hingga dia tidak mengindahkan peringatan bosnya.

Rupanya seorang anggota lain dalam dewan beranggotakan 51 orang tersebut muak dengan kelakuan Kerin dan juga muak dengan Farmville. Dia, Todor Hristov, kemudian menyusun proposal berisi wacana pemecatan Kerin dari keanggotaan dewan kota terbesar kedua di Bulgaria tersebut.

Dalam proposalnya, Hristov menulis bahwa Kerin harus diberhentikan agar ia memiliki waktu lebih banyak untuk mengelola pertanian virtualnya. Pemungutan suara pun digelar, dan Kerin harus kehilangan pekerjaan karena kalah tipis di pemungutan suara, 19-20. 

Kerin membela diri. Menurutnya, bukan hanya dia satu-satunya yang bermain Farmville di Dewan Kota. 

Dia menunjuk seorang rekan anggota dewan yang juga bermain Farmville dan telah mencapai level 46. Padahal Kerin sendiri baru mencapai level 40. Beberapa rekan Kerin menilai pembelaan diri Kerin cukup rasional. Namun sayangnya, Kerin tetap harus angkat kaki dari kantor dewan.

Dari Mana Asal Nama-nama Raksasa TI Dunia

Mencari nama bagi perusahaan memang tak mudah. Sama sulitnya dengan mencari nama bayi yang baru lahir atau nama sebuah band musik, misalnya.

Tapi, apakah nama juga akan mempengaruhi dengan kelanggengan sebuah perusahaan? Tidak ada yang bisa memastikannya. Yang jelas, pasti ada cerita di balik proses penentuan nama-nama sebuah perusahaan.

Berikut ini adalah cerita-cerita di balik munculnya nama-nama perusahaan besar di bidang TI dan elektronik, yang dihimpun oleh Silicon Alley Insider, dari mulai HP, Cisco, Oracle, Intel, Microsoft, Apple, hingga Sony.

- HP
Pendiri Hewlett-Packard, Bill Hewlett dan Dave Packard sempat berdebat untuk memberikan nama perusahaan, apakah akan menjadi Hewlett-Packard, atau Packard-Hewlett. Akhirnya mereka berdua mengundinya dengan sebuah koin.

- Sun Microsystems
Para pendiri Sun: Andy Bechtolsheim, Vinod Khosla, dan Scott McNealy adalah sesama mahasiswa dari Stanford University. Saat itu, Bechtolsheim mendapat proyek untuk membuatkan workstation bagi kampusnya, dan proyek itu bernama Stanford University Network. Nama itulah yang kemudian disingkat menjadi SUN.

- Cisco
Nama Cisco sering dikira merupakan kependekan dari kata-kata tertentu. Padahal, Cisco diambil dari San Francisco yang diharapkan menjadi tempat selain Silicon Valley. Oleh karenanya, di masa awalnya, perusahaan ini selalu memaksa agar namanya ditulis dengan dengan huruf kecil semua.

- Apple
Saat itu perusahaan ini sudah telat beberapa bulan untuk mendaftarkan nama dan merek dagang mereka. Lalu, salah satu pendirinya, Steve Jobs menantang para pendiri perusahaan lain untuk mengajukan nama yang lebih baik dari 'Apple'. Apple sendiri adalah buah kesukaan Jobs. Akhirnya nama yang diajukan oleh Steve Jobs-lah yang kemudian dipilih.

- Intel
Dua pendiri perusahaan ini, yakni Bob Noyce dan Gordon Moore, sebenarnya ingin menamakan perusahaan dengan kombinasi dua nama mereka 'Moore Noyce'. Sayang, nama itu sudah didaftarkan sebagai merek dagang dari jaringan hotel. Akhirnya mereka memberi alternatif kedua, dengan menamakan perusahaan mereka sebagai kependekan dari INTegrated ELectronics, atau INTEL.

- Microsoft
Nama perusahaan ini merupakan kependekan dari MICROcomputer SOFTware. Dari nama yang ia buat, terlihat jelas bahwa pendiri perusahaan Bill Gates sudah sangat yakin akan potensi dari bisnis software. Sebab pada saat itu komputer merupakan teknologi yang sangat baru dan bisnis software bukanlah bisnis yang sudah berkembang.

- Adobe
Walaupun Adobe berarti bata atau batako, tapi asal nama Adobe bukan terinspirasi oleh bata. Melainkan, karena salah seorang pendiri perusahaan ini, John Warnock, memiliki rumah di Adobe Creek, sebuah sungai di Los Altos, California.

- Oracle
Salah satu produk awal yang dikerjakan oleh pendiri perusahaan Larry Ellison dan Bob Oats, adalah aplikasi RDBMS, yang merupakan proyek pesanan CIA. Proyek ini diberi nama kode 'Oracle' karena diharapkan bisa menjawab segala macam jenis pertanyaan menyangkut segala hal tentang kehidupan. Belakangan CIA menghentikan proyek ini, namun Ellison dan Oats meneruskannya dan menjadikan nama proyek itu menjadi nama perusahaan.

- Sony
Pendiri perusahaan ini, Akio Morita, menginginkan nama yang tak asing bagi konsumen target mereka, Amerika Serikat. Nama Sony sendiri merupakan turunan dari kata Latin 'Sonus' yang artinya adalah suara. Selain itu, nama itu juga berasal dari kata Slang 'Sonny Boy' yang pada tahun 1950-an di Jepang bermakna 'Anak muda yang cerdas dan tampan'. Begitulah Akio Morita memandang dirinya sendiri.

- Yahoo
Nama perusahaan ini dipilih oleh Jerry Yang dan David Filo, merupakan kependekan dari 'Yet Another Hierarchical Officious Oracle'. Tak jelas apakah 'Officious Oracle' yang dimaksud adalah proyek Oracle terdahulu yang sempat dikerjakan oleh Larry Ellison dan Bob Oats. Yang pasti, dua mahasiswa Stanford itu juga menyukai arti kata 'Yahoo' di kamus, maupun di kisah fiksi besutan Jonathan Swift berjudul Gulliver's Travel, yang maknanya adalah 'kasar atau tak tahu adat'.

- Google
Duo pendiri, Larry Page dan Sergey Brin, awalnya menamakan perusahaan ini 'Googol' yang merujuk pada bilangan 10 pangkat 100. Dua mahasiswa yang drop out dari program PhD mereka di Stanford itu, menamakannya demikian, untuk menyimbolkan proyek algoritma pemeringkat website mereka, sebagai sebuah proyek yang akan melibatkan data yang sangat masif. Tapi saat mencari investor dan bertemu dengan salah satu pendiri Sun, Andy Bechtolsheim, Nama 'Googol' ditulis menjadi 'Google' agar lebih menjual.

Peretas Serang Situs Malaysia

Jejaring milik Negeri Jiran Malaysia yang berisi berisi mengenai informasi wisata, haji, dan umrah, dibajak oleh sejumlah peretas yang diduga berasal dari Indonesia, Jakarta, Rabu (30/12). Halam utama situs internet yang dapat diakses melalui www.tajau.com/tajaubakti ini menggambarkan kekesalan hacker Indonesia dengan menaruh gambar tengkorak dan dua pedang.

Selain itu, peretas juga menuliskan sebuah pesan yang lagi-lagi meluapkan kekesalan mereka yang bertuliskan: "Jangan kau coba-coba hack situs Indonesia, karena kami akan membalas lebih kejam lagi. Satu situs kau hack, maka kami balas 100 situs kalian hacked". 

Sementara itu, di sebelah kanan gambar tengkorak dengan dua pedang, terdapat gambar setan bertanduk yang sedang mengaduk cairan merah dengan latar gambar bendera Tanah Air. Para hacker tersebut juga menuliskan kata-kata makian dalam Bahasa Inggris. Para hacker mengklaim mereka berasal dari www.tukangnggame.net dan www.defacer.biz

Beckham Ajari Anak Lewat Internet

Bintang sepak bola David Beckham menggunakan teknologi untuk membantu anaknya dalam mengerjakan pekerjaan rumah mereka. Hal ini tergolong unik, karena David berada di Italia. Sedangkan anak-anaknya berada di Amerika Serikat. Maka, medium internet pun menjadi solusi.

Pesepak bola yang tiggal di Los Angeles itu dipinjam klub AC Milan hingga musim panas 2010, seperti dilansir ContactMusic (15/1). Meski demikian, ia menolak untuk mengabaikan tugas sebagai ayah dan tetap berhubungan dengan keluarganya. Melalui internet, tentu saja.

Gagasan memaksimalkan teknologi internet itu, menurut istri Beckham, Victoria, bermula dari menumpuknya pekerjaan rumah anak-anaknya. "Saya katakan kepada Brooklyn untuk duduk di depan komputer dan cobalah berhubungan dengan ayahnya selama 20 menit," katanya seperti dilansir Absolute Now.

Yahoo Bantah Hacker menyusup di Jaringan Email

Yahoo, raksasa Internet saingan Google, mengelak bahwa peretas (hacker) telah menyusup ke dalam jaringan emailnya dan mencoba masuk ke dalam akun para jurnalis asing di China pada Selasa (30/3).

"Yahoo mengutuk seluruh serangan dunia maya baik yang murni maupun terencana," kata juru bicara untuk perusahaan Internet AS itu menanggapi pertanyaan AFP.
"Kami bertekad untuk melindungi keamanan dan data pribadi pengguna dan kami mengambil langkah yang tepat dalam hal ini dari segala bentuk pelanggaran."
Juru bicara itu menolak untuk konfirmasi, membantah, atau berkomentar lebih spesifik mengenai kejadian itu.

Laporan penyusupan itu datang kurang dari 2 minggu setelah Google menghentikan sensor pencarian di mesin pencarinya di China yang dipuji oleh kelompok hak asasi, tetapi justru memantik reaksi kemarahan pemerintah China. Raksasa Internet itu mengalihkan pengguna mesin pencari berbahasa China Google.cn di China daratan ke laman tanpa sensor di wilayah bekas koloni Inggris, Hong Kong. Google mengatakan keputusannya untuk tidak lagi patuh pada aturan sensor China dari serangan dunia maya dan penyensoran yang dikatakannya berasal dari China.

China bereaksi cepat menanggapi perpindahan Google dan mengatakan "salah total" jika menghentikan penyensoran dan menyalahkan Beijing atas adanya serangan dunia maya yang disebut google menyasar akun email aktivis HAM di China. 

Beijing dengan ketat mengendalikan konten online menggunakan sebuah system besar yang dijuluki "Great Firewall of China", menghilangkan informasi yang dinilai berbahaya seperti pornografi dan konten yang mengandung unsur kekerasan, dan juga isu politik yang sensitif.

Google mengatakan bahwa masalah dengan hasil pencarian dalam mesin pencari berbahasa Chinanya terbukti disebabkan oleh mesin sensor China.

"Apapun yang terjadi hari ini atas upaya menjegal Google.com.hk harus dipandang sebagai hasil dari adanya perubahan dalam the great firewall," ujar juru bicara Google dalam pernyataan di surat elektronik menanggapi daftar pertanyaan dari AFP.

"Bagaimanapun, menariknya lalu lintas pencarian kami di China sekarang kembali normal meskipun kami tak membuat perubahan apa pun pada akhirnya."

Google juga melaporkan layanan Internet mobilenya di China sebagian terjegal, tapi tidak diketahui apakah kesalahan teknis itu terkait adanya penyensoran di sana.

Layanan mobile Google termasuk pencarian, peta, berita, dan layanan lainnya yang diperuntukkan untuk telepon pintar (smartphone) dan perangkat berfitur Internet yang lainnya.

Serangan Internet Indonesia Terbanyak dari Cina

Indonesia Security Incident Response Team of Internet Infrastructure (Id-SIRTII) menyatakan bahwa 1,1 juta serangan mengganggu infrastruktur Internet Indonesia dalam sehari,dan serangan itu terbanyak berasal dari Cina. "Tapi, serangan jaringan Internet dari Indonesia ke negara lain justru mencapai tiga juta, dengan jumlah sasaran serangan terbanyak adalah Malaysia," kata Ketua Id-SIRTII Prof Richardus Eko Indrajit dalam seminar keamanan informasi di Surabaya, Kamis (25/3).

Di hadapan peserta seminar bertajuk "Pengamanan Infrastruktur Internet Indonesia" di kampus PENS ITS Surabaya, ia mengatakan, banyaknya hacking (serangan) terhadap jaringan Internet di Indonesia itu sejalan dengan beredarnya 48 judul buku tentang hacking. "Meningkatnya hacking seperti yang dialami jaringan KPU yang membuat nama partai politik menjadi nama buah di antaranya Partai Jambu, maka pemerintah mendirikan Id-SRITII untuk mengantisipasinya," kata Eko.

Bahkan, hacking yang muncul sekarang ini sudah bukan lagi untuk bermain, menggoda, berkelakar, hiburan, dan sejenisnya, namun motif penyerang sekarang sudah masuk kepentingan ekonomi. "Padahal, keamanan Internet itu sifatnya berantai, sehingga bila ada satu saja yang dapat dibobol, maka kemungkinan pembobolan akan lebih banyak lagi," katanya.

Senada dengan itu, Koordinator Komunitas Keamanan Informasi (KKI) Gildas Deograt Lomy menyatakan, hacking itu ada lima jenis yakni e-banking, malware, pemerkosaan virtual, mobile device, dan tergetted attack. "E-banking memang mendorong munculnya cyber crime, karena itu masyarakat hendaknya segera mengganti pin bila berada di tempat pengambilan uang yang meragukan, kartu debit yang hanya memakai tanda tangan, hindari kartu multifungsi untuk debet dan kredit, serta saldo jangan terlalu besar," katanya.

Dalam mobile device hacking sasarannya adalah sistem ponsel, laptop, dan USB untuk mencuri data-data penting, sedangkan targetted attack merupakan spionase untuk mencuri dokumen rahasia suatu negara. "Pemerkosaan virtual juga mulai marak dengan korban anak-anak dan perempuan, karena korban membutuhkan uang. Tapi sesungguhnya dia akan mengalami kerusakan mental, sedangkan malware berbentuk hack virus, worms, spyware, dan sebagainya," katanya.

Terkait serangan dari negara lain, ia mengatakan hal itu merupakan targetted attack yang bersifat spionase untuk mendapatkan data atau dokumen tentang sumber daya alam pada negara lain. "Ada juga yang sekedar emosional seperti kita dengan Malaysia, tapi kalau hacking dari negara lain kayaknya serius untuk tujuan ekonomi," katanya.

Sementara itu, Direktur Telekomunikasi Depkominfo Dr Titon Dutono saat membuka seminar itu menegaskan bahwa kriminalitas di dunia komputer akhir-akhir banyak terjadi. "Banyak situs/laman di-hack, kartu kredit disalahgunakan orang lain dengan kerugian Rp 5 miliar, SMS banking yang merugikan nasabah hingga Rp 100 juta lebih," kata dia.

Titon menambahkan, adanya hukum yang mengatur keamanan komputer seperti UU ITE merupakan upaya untuk melindungi kepentingan publik. Selain itu, pemerintah mendirikan Id-SIRTII untuk membantu Dewan Keamanan TIK Nasional (DeTIKnas) dalam memberikan pemahaman dan penyadaran serta bantuan teknis kepada masyarakat untuk pengamanan internet.

Microsoft Akan Turunkan Harga Xbox

Setelah Sony menurunkan harga PS3, kini, giliran Microsoft yang mengikuti langkah Sony. Microsoft berencana akan menurunkan harga Xbox 360 untuk pasar kalangan atas dengan potongan hingga 100 dolar atau 1 juta rupiah. Dengan demikian harga Xbox nantinya di Amerika Serikat akan dijual pada kisaran US$ 299.99 atau sekitar Rp 3 juta. Demikian berita yang dilansir Reuters, Kamis (27/8).

Meski demikian potongan harga tidak diberikan untuk Xbox Arcade dan Xbox Pro. Keduanya tetap akan dijual dengan harga masing-masing US$ 199.99 atau sekitar Rp 2 juta dan US$ 249.99 atau sekitar Rp 2,5 juta. Sementara itu di Eropa Xbox untuk kalangan atas akan turun hingga 50 euro menjadi 249.99 euro. Microsoft menyebutkan kebijakan menurunkan harga ini tidak terkait dengan upaya Sony yang telah menurunan harga PS3. Bagi perusahaan milik Bill Gates, kebijakan tersebut sekadar upaya menarik pembeli dan membantu menyederhanakan produk Microsoft. Hal yang tidak jauh berbeda juga dikatakan kepala Xbox Eropa Chris Lewis, yang menegaskan pemotongan harga akan sukses menarik pembeli baru di Eropa. Rencannya Jumat waktu setempat konsumen sudah bisa memperoleh Xbox dengan harga diskon.

Para analis memperkirakan kebijakan pemotongan harga yang diambil Sony dan Microsoft akan memberikan tekanan tersendiri bagi Nintendo dengan produk Wii-nya. Meski diketahui Wii masih memimpin pasar Amerika Serikat mengungguli Xbox dan PS3. 

Untuk Bersaing, Sony Turunkan Harga PS 3

Kabar gembira bagi mereka yang gandrung dan betah berlama-lama dengan game. Setelah lama menjadi rumor, akhirnya pada Selasa (18/8), perusahaan elektronik asal Jepang Sony mengambil langkah berani dengan menurunkan harga PlayStation 3 hingga 100 dolar AS. Nantinya konsol game yang akrab disingkat PS 3 itu akan semakin terjangkau. PS 3 dengan kapasitas 80 gigabyte akan dijual dengan harga 299 dolar AS atau sekitar Rp 3 juta. Sedangkan PS 3 dengan kapasitas 160 gigabyte akan dijual dengan harga 399 dolar atau sekitar Rp 4 juta. 

Associated Press mewartakan, langkah ini diambil Sony untuk mengatasi turunnya penjualan dan meningkatkan persaingan dengan kompetitor lain, seperti Xbox 360 keluaran Microsoft dan Wii yang diproduksi Nintendo. Minggu lalu NPD Group, lembaga peneliti pasar, masih menempatkan penjualan PS 3 di belakang dua rivalnya tersebut untuk Juli tahun ini. PS 3 hanya berhasil menjual 122.000 unit jauh di belakang Xbox 360 dan Wii yang mampu menyentuh angka 203.000 unit dan 252.000 unit.

Jika dilihat dari harga, Wii masih bertahan dengan harga 250 dolar AS sejak 2006. Sedangkan Xbox 360 berkisar di angka 200 dolar AS untuk versi sederhana dan 400 dolar AS untuk versi lebih lengkap. Dibandingkan keduanya, harga awal produk keluaran Sony itu masih lebih mahal dibanding Wii dan Xbox 360. Tak aneh jika para analis menganggap tepat langkah yang diambil Sony.

Iran Pamer Kekuatan Pertahanan Lewat Permainan

Angkatan Bersenjata Iran meluncurkan permainan perang pertahanan udara berskala besar pada Ahad (22/11). Seperti diberitakan Reuters, langkah Iran ini sebagai upaya memamerkan kemampuan pertahanan negara dalam menghadapi tekanan dari Barat atas program nuklirnya.

Iran telah merancang beberapa permainan perang di masa lalu, termasuk penembakan jarak jauh peluru kendali Shahab-3. Rudal ini disebut-sebut memiliki jangkauan sekitar 2.000 kilometer. Jarak ini mencapai negara Israel atau pangkalan militer AS di kawasan Teluk.

Permainan militer ini muncul di tengah meningkatnya ketegangan antara Iran dan enam negara besar. Keenam negara yang mencemaskan program nuklir Iran, yakni Inggris, Prancis, Amerika Serikat, Jerman, Rusia dan Cina. Soal ini berkali-kali Teheran menyangkal program nuklir.

Pengawal Revolusi Iran dan pasukan militer bersama-sama memulai "manuver" lima hari di berbagai bagian negara Islam. Hal itu diungkapkan Kepala Staf Angkatan Udara Iran Brigadir Jenderal Ahmad Miqani. "Ini adalah permainan perang terbesar, yang berlangsung lebih dari satu wilayah 600.000 kilometer persegi," ucap Miqani di sebuah televisi.

Dalam dunia nyata, AS dan Israel menginginkan penyelesaian diplomatik terhadap nuklir Iran. Tapi, mereka menolak untuk mengesampingkan tindakan militer jika diplomasi gagal. Mengenai permasalahan ini, bila Iran tidak menghentikan pembangunan fasilitas nuklirnya, maka Iran akan menghadapi bahaya agresi militer.

Pada Rabu silam, Iran menolak kesepakatan yang menetapkan negara itu akan mengirim uranium yang diperkaya ke luar negeri untuk diproses lebih lanjut. Pemerintah Teheran mengatakan akan mempertimbangkan menukar bahan bakar nuklir Iran asalkan tetap di bawah pengawasan di dalam negeri.

Penerimaan Game Online Cina Capai Miliaran Dollar

Menurut data dari perusahaan riset iResearch, sebagaimana dirilis Reuters Senin (11/1) laju pertumbuhan industri game online Cina pada tahun 2009, naik 30,2 persen menjadi 3,97 milyar dollar dibanding tahun sebelumnya.

Operator game yang menempati posisi puncak pada tahun 2009 adalah Tencent Holdings, Shanda Games, dan NetEase.com. Jumlah pemain game online yang aktif sebanyak 60 juta hingga 70 juta orang pada tahun 2009, sekitar seperlima total populasi internet di Cina.

Pendapatan game online Cina yang terus berkembang selama beberapa tahun belakangan ini, diperkirakan akan meningkat lebih dari dua kali lipat dalam tiga tahun ke depan. Perusahaan mengambil keuntungan dari peningkatan penetrasi internet dan dengan cepat mengembangkan sektor seperti online game pada jejaring sosial dan online game pada ponsel.

Battlefield 1943, Game Perang Multiplayer

Anda pengemar game perang? Tentunya, Anda akan bersorak mendengar kabar ini. Electronic Art (EA) mengumumkan akan meluncurkan Battlefield 1943 pada 8 dan 9 Juli mendatang. Game tersebut diperuntukkan bagi pengguna Xbox Live dan PlayStation 3. 

Game ini merupakan game yang dapat dimainkan secara multiplayer. Battlefield 1943 mampu dimainkan oleh 24 pemain. Para gamers akan dimanjakan dengan dua modus permainan dan empat peta yang menarik dan menantang. 

Pemain dapat memilih untuk bermain sebagai marinir Amerika Serikat (AS) maupun marinir Kerajaan Jepang selama perang dunia II. Game ini akan dilepas ke pasar dengan harga 15 dolar AS atau sekitar Rp 150 ribu. Selain versi Xbox dan PlayStation, pada bulan September EA akan merilis versi PC dari game tersebut.

Hari Pertama 300 Ribu iPad Ludes Terjual

Animo warga Amerika Serikat terhadap peluncuran iPad, komputer tablet produksi Apple, cukup menggembirakan. Buktinya, Apple berhasil menjual 300 ribu unit iPad pada hari perdana komputer tablet itu dilepas ke pasaran, Senin (6/4). "Rasanya hebat meluncurkan iPad ke tengah dunia," kata Steven P. Jobs, pucuk eksekutif Apple dalam sebuah pernyataan. "Akan ada perubahan dalam permainan," ujarnya lagi seperti dilansir The New York Times.

Perangkat komputer teranyar Apple itu memang tergolong teknologi baru lantaran menggabungkan elemen dari komputer jinjing dan telepon seluler (ponsel) cerdas. Alhasil, menurut pengamat Michael Abramsky, tingkat penerimaan iPad di tengah pelanggan akan lebih lamban dari pada produk-produk Apple sebelumnya.

"Piranti ini memimpin sebuah pasar yang sedang dibangun, jadi para pelanggan sedang mempertimbangkan manfaat piranti baru itu bagi mereka," tegas analis dari RBC Capital, bank penyedia jasa investasi dan keuangan bagi perusahaan di seluruh dunia itu.

Sebagian pembeli mungkin menunggu versi masa depan dari iPad, yang dilengkapi dengan kamera atau fitur-fitur canggih lainnya. Tipe iPad yang mulai dijual pada Sabtu silam adalah yang bisa tersambung dengan internet melalui fitur Wi-Fi atau jaringan nirkabel. Bahkan, para analis melihat banyak pelanggan yang masih menunggu tipe versi 3G, yang terhubung dengan saluran ponsel. Apalagi, Apple menyatakan akan merilis iPad versi 3G bulan depan

10 Game Paling Ditunggu Pada 2010

Apakah Anda salah satu penggemar fanatik game? Jika iya, Anda wajib menantikan hehadiran sepuluh game yang paling diharapkan 2010. Berikut ini ada daftar sepuluh permainan yang paling diantisipasi 2010, seperti dilansir Cnet. 

1. Dark Void (Xbox 360, PS3). 
Dark Void telah melawan ras alien setelah perjalanan ke Segitiga Bermuda akan membawa Anda ke dimensi lain. Dengan bantuan Nikola Tesla, Anda akan membebaskan teknologi baru dan senjata untuk membantu Anda dalam pertempuran.

2. Mass Effect 2 (Xbox 360, PC)
Mass Effect 2 melanjutkan kisah Komandan Shepard di abad ke-22 dalam playing game. Karakter baru, lokasi, dan peningkatan grafis menunggu tindak lanjut Anda demi memenangkan penghargaan orisinal.

3. MAG (PS3)
MAG (Massive Action Game) akan memungkinkan hingga 256 pemain online secara simultan.

4. Bayonetta (Xbox 360, PS3)
Bayonetta adalah sebuah game action yang menampilkan seorang pahlawan wanita yang menarik dengan kekuatan supranatural dari rambutnya. Anda dipastikan belum 
pernah bermain sesuatu seperti Bayonetta sebelumnya.

5. No More Heroes 2: Desperate Strunglle (Wii)
Travis Touchdown kembali dalam game pertualangan aneh dan eksentrik yang dibuat khusus untuk Nintendo Wii.

6. Star Trek Online (PC)
Star Trek Online merupakan sebuah Massively Multiplayer game online yang menenggelamkan Anda ke dalam dunia Star Trek. Sekarang Anda dapat menjelajahi 
galaksi, mempertahankan basis dan kapal, dan bermain sebagai karakter favorit dari acara TV Star Trek .

7. Bioshock 2 (Xbox 360, PS3, PC)
Bioshock 2 membawa kita kembali ke Pengangkatan sekali lagi di mana 10 tahun telah berlalu dan kota terus membusuk. Splicers baru dan lain alur cerita yang 
mendalam membuatnya di 2010 salah satu yang paling dinanti.

8. Dante's Inferno (Xbox 360, PS3, PSP)
Didasarkan pada puisi klasik dengan nama yang sama, pemain akan membimbing Dante pada petualangan brutal melalui sembilan lingkaran neraka.

9. Splinter Cell: Conviction (Xbox 360)
Sam Fisher kembali dalam petualangan baru, tapi kali ini pribadi. Dalam Splinter Cell: Conviction, Sam bertekad membalas pembunuh putrinya, tetapi tersangkut dalam konspirasi ketika mencoba untuk melakukannya.

10. Lost Planet 2 (Xbox 360, PS3)
Lost Planet 2 melanjutkan cerita 10 tahun setelah peristiwa permainan pertama ketika salju telah mencair, memberikan jalan bagi lingkungan hutan lebat.

Kiat Mempercepat Kinerja Komputer Anda

Apakah Anda terkadang merasa kesal saat menyalakan komputer terasa begitu lambat, terutama ketika sedang dikejar waktu. Anda tidak perlu risau ataupun terburu buru membeli komputer baru yang lebih canggih. Berikut tips mudah mempercepat kinerja komputer Anda seperti yang dikutip dari situs CNNMoney. 

1. Menghapus beberapa file dan program. Menurut John Burek dari situs Computer Shopper, semakin banyak file dan program yang Anda miliki, maka membuat komputer anda bekerja semakin lambat. Oleh sebab itu, hapuslah data ataupun program yang sekiranya tidak diperlukan lagi terutama yang berkapasitas besar, seperti game ataupun gambar. Dengan membuang file tersebut, perangkat keras atau hard drive dapat mempercepat startup dan memberi energi ke CPU. 

2. Bersihkan tampilan layar desktop. Rich Brown dari CNET mengatakan beberapa lintasan atau shortcut dokumen, program di layar dekstop memudahkan Anda untuk mengakses cepat. Namun jika terlalu berlebihan baik personal komputer maupun Macintosh harus bekerja ekstra mengurutkan tumpukan file ketika Anda menjalankan komputer. Oleh sebab itu bersihkan shortcut dari layar Anda.  

3. Mengelola program otomatis. Beberapa aplikasi otomatis dapat menunda kerja komputer saat mulai "startup". Bahkan tanpa Anda sadari, program tersebut terinstal. Seperti halnya program iTunesHelper, yang memang tidak diperlukan sampai Anda membuka iTunes. Oleh sebab itu cek kembali komputer anda, dan pilihlah "unchoke startup", "disable auto-launch" pada program tersebut.

4. Menyederhanakan keamanan virus. Melindungi komputer dari serangan virus memang penting namun mengoleksi software anti virus secara berlebihan akan menguras sumber daya komputasi saat memindai ancaman tersebut, sehinggga terjadi malware instalasi. Pilihlah program yang sudah tersedia seperti program firewall untuk memblokir spyware pada Windows. Penggunaan software virus sederhana bisa membuat komputer bekerja lebih efisien.